Posted by : Nugie
Selasa, 28 Agustus 2012 1 komentar


Apakah skuter matik anda boros BBM? Dari yang udah pernah kita dengar emang skutik terkenal lebih boros bensin daripada motor bebek dengan kapasitas mesin yang sama. Alasannya jelas karena CVT yang memaksa mesin selalu bermain di RPM relatif tinggi untuk mulai menggerakkan roda belakang. Jika pada motor bebek, cukup dengan memutar gas sedikit aja udah mampu bikin motor bergerak. Sedangkan pada skutik perlu RPM lebih tinggi untuk membuatnya bergerak yang otomatis bikin bensin yang tersedot lebih banyak.

Spek yang dipake
Kali ini aku coba ngetes berapa sih konsumsi bensin vario tahun 2008 awal punyaku. Nih motor standar abisss… Sebenernya gak cuma sekali ini aku ngetes konsumsi bensin varioku. Tapi pengetesan kali ini yang paling mutakhir! beuh…gaya banget!
BBM yang dipake jenis non subsidi yaitu Pertamax, maap-maap nih yang ngerasa punya mobil mewah harga Rp 250 juta ke atas harus malu ma aku kalo masih ngisi tangkinya pake BBM subsidi untuk rakyat miskin! Motorku yg cuma vario aja mulai anti BBM non subsidi tuh! Kondisi motor udah 3 bulan gak diservis dan 5 bulan gak banti oli, jadi gak lagi dalam kondisi prima nih. Sengaja juga sih buat ngebandingin sama konsumsi bensin kalo udah servis dan ganti oli entar.
Mulai Pengetesan
Dilakukan 2 kali pengetesan biar lebih akurat. yang pertama, Senin 17 Mei ngisi Pertamax sampai full tank di SPBU Pasti Pas di utara tugu jogja. Odometer menunjukkan 6801,5 km. Motor dipake seperti biasanya mengantar ke kampus, rumah, ke beberapa rekan dan kolega juga menyambangi beberapa tempat lainnya. Sempat juga motor ini dipinjam teman dan ayahku waktu lagi bertandang ke jogja yang punya riding style beda-beda. Juga sempat nganggur beberapa hari karena lagi long weekend.
Seminggu kemudian yaitu Senin 24 Mei setelah angka di odometer berubah jadi 6863,3 km tangki bbm kembali diisi ful. Pukul 09.00 menuju SPBU yang sama seperti waktu ngisi. Dibutuhkan pertamax sebanyak 1,55 liter untuk membuat tangki bensin benar-benar full! Mari berhitung konsumsi bensinnya…
6863,2 km – 6801,5 km = 61,7 km
61,7 / 1,55 = 39,8
jadi konsumsinya—> 39,8 km/L

Setelah motor kembali dipake membanting tulang mencari ilmu dan kesenangan kesana kemari, Sabtu 30 Mei odometer udah ngasih tau angka 6965, 7. Datang lagi ke SPBU yang sama kayak sebelumnya. Kali ini butuh Pertamax sebanyak 2,44 liter. Yuk ngitung lagi…
6965,7 km – 6863,2 km = 102,5 km
102,5 / 2,44 = 42,008
nah kalo ini konsumsinya—> 42,008 km/L

Jadi kalo dirata-rata 40,9 km/L. Gimana? termasuk boros gak skutikku? Ini baru vario loh, gak tau skutik lain macam Mio, Spin, Nouvo, Skywave, Spin atau Kymco. lagian nih motor lagi gak kondisi fit. Harusnya kalo udah diservis dan ganti oli bakal lebih irit. Dulu juga pernah beberapa kali kutes konsumsi bensinnya, hasilnya dari yang paling boros 33km/L gara-gara belum bisa ngatur emosi naik motor matik sampe 54 km/L waktu survey KKN ke Bantul. Tapi rata-rata buat dalam kota sekitar 40-43km/L. tapi yang jelas masih lebih irit daripada Tigerku yang konsumsi bensinnya kira-kira 35km/L.
Cara Simpel Hemat Berkendara
Sedikit tips simpel buat bikin hemat skutik:
- Tiap membuka gas harus diurut, gas dipelintir dikit-dikit. Pokoknya jangan sampai bikin suara mesin meraung, ikuti aja suara putaran mesin. Gas diputer dikit, kalo udah mulai jalan bisa ditambah lagi dikit, gitu juga kalo kecepatan mulai naik bisa digas lagi dikit, gitu seterusnya.
- Buat mengurangi kecepatan hampir sama dengan di atas. Tutup gas sedikit-sedikit. Usahakan berhenti memanfaatkan deselerasi alami dari motor. Misal di lampu merah, dari kejauhan kita udah mulai ngurangin gas sampai akhirnya gas nutup penuh, biarkan motor menggelinding sampai di lampu merah. Kalaupun menggunakan rem usahakan menekan sehalus mungkin tanpa hentakan, berbarengan rem depan-belakang.
- Jaga emosi. Biasanya tantangan berat adalah provokasi dari rider lain yang naik motor ngebut dan bikin hati kita “panas” pengen ngeladenin. Apalagi kalo di lampu merah dan kita ada di barisan terdepan. Begitu lampu hijau motor-motor yang lain saling berebut jalan duluan sambil ngebut. Gak usah kebawa emosi ikut-ikutan mereka! tetep lakukan cara ke 1 di atas! cuekin aja motor yang sok tarik-tarikan pas lampu ijo, cuman buang-buang bensin tuh…
- Perhatikan kesehatan motor, servis teratur, gak telat ganti oli (jangan ikutin aku yg telat servis dan ganti oli ya! gak baik…hehe), tekanan ban, hanya mengisi bensin di SPBU yang terpercaya.
Yupz…sekian curhatku! moga vario ente lebih irit dari punyaku yah…!
Read More...

0 komentar


Level matic kelas menengah, Honda masih mengelus jagoan lama yaitu Vario 110 CW sedangkan Yamaha mengandalkan varian baru Soul GT. Masing-masing punya keunggulan baik dari sisi harga, desain serta teknologi. Yukkk…. kita kupas brooo….!!!
Mari kita awali membahas senjata andalan Vario 110 CW yang dibanderol Rp 14,450 juta. Sektor mesin 110cc, karburator tapi poin pentingnya sudah berpendingin air. Sektor desain, posturnya terlihat gagah karena terlihat lebih panjang dengan lekuk-lekuknya yang elegan. Fitur andalan side stand switch, key shutter, parking brake lock.
Detail spek Soul GT yaitu mesin 115cc, injeksi tapi masih pendingin udara. Desain fresh karena baru meluncur, tapi lebih imut jika dibandingkan Vario CW. Fitur andalan key shutter dan injeksi sudah YMJET yang diklaim lebih irit 30% dibanding generasi sebelumnya yang masih karbu. Harga Rp 13,9 juta.
Sekarang dari tinjauan angka distribusi oleh AISI. Honda Vario CW selama ini angka distribusi terbaik adalah 27-28 ribuan terjadi pada bulan September dan Oktober 2011. Sedangkan tahun 2012, angka distribusinya silahkan lihat data di atas. Selama ini penyumbang terbesar adalah Vario Techno yang mencapai 50 ribuan unit/bulan.
Distribusi terbaik pernah terjadi bulan Mei 2011 sebesar 39 ribuan per bulan. Tapi terus menyusut karena ada rencana pergantian model baru yaitu Soul GT.
Pada tahun 2012, bahkan Mio Soul tinggal terdistribusi sekitar 17 ribuan unit per bulan. Lalu bersamaan dengan lahirnya Soul GT maka Mio Soul perlahan dimatikan. Mungkin bulan April ini adalah terakhir Mio Soul dipasarkan.
Sedangkan Soul GT sebenarnya bulan Maret lalu sudah mencatatkan distribusi, tapi pasti belum maksimal. Data riil akan ketahuan pada data AISI bulan April dan Mei mendatang.
Okayyyy….. kira-kiraaaa….. seperti apakah permusuhan keduanya….??? Apakah Vario CW tetap bisa bertahan di angka distribusi di atas 25 ribuan…??? Dannn… apakah Soul GT bisa mengembalikan kejayaan Mio Soul yang bernah mencapai angka di atas 35 ribuan per bulan….???
Read More...

Tips Mudah Merawat Motor Matik

Posted by : Nugie
1 komentar

Hadirnya motor matik tidak hanya karena tren, tetapi untuk memenuhi kebutuhan para cewek yang ingin memiliki kendaraan yang mudah dikendarai. Untuk itu kamu (khususnya para cewek), sebaiknya juga harus bisa merawat motor matikmu agar awet dan selalu nyaman dikendarai. 

Nih ada tips dari Welovehonda tentang bagaimana cara merawat motor matik secara singkat dan mudah.
1. Ganti oli mesin dan oli transmisi motor secara berkala, untuk oli mesin gantilah setiap 1000Km sekali sedangkan untuk oli transmisi maksimal ganti setiap 5000Km sekali.

2. Selalu cek kondisi busi dan aki secara teratur. Karena bagi motor matik yang merupakan motor full DC peran busi dan aki sangatlah penting baik itu untuk tenaga dan kenyamanan dalam berkendara, tidak lupa selalu gunakan busi orisinil Honda setiap melakukan pergantian busi.

3. Lakukan pembersihan terhadap ruang transmisi secara berkala setiap 4000Km sekali. Pasalnya pada ruang transmisi tersebut terdapat banyak komponen transmisi automatic atau CVT yang sangat rentan apabila kemasukan kotoran seperti debu atau oli. Kurang terjaganya kebersihan pada komponen CVT biasanya ditandai dengan bunyi-bunyi kasar yang terdengar dari dalam motor.

4. Vent belt dan roller juga perlu diperhatikan kondisinya, segera ganti dengan yang baru bilamana kondisi vent belt dan roller tersebut sudah tidak layak lagi. Agar venbelt dan roller lebih awet, jangan mengganti velg motor dengan velg yang ukurannya lebih besar dan tebal. Velg yang berukuran lebih besar dan tebal juga berpotensi membuat motor jadi lebih boros.

5. Beberapa motor matik keluaran Honda seperti Beat dan Scoopy menggunakan single shockbreaker. Maka dari itu ganti oli shockbreaker maksimal setiap 10.000Km sekali agar kamu tetap nyaman ketika berkendara.
Read More...

1 komentar


Kebijakan pembatasan premium memang tak berlaku bagi kendaraan roda dua alias sepeda motor. Namun, harga bahan bakar yang tak murah tentu juga harus dipertimbangkan bagi para pengguna motor. Terlebih bila kendaraan itu digunakan sebagai sarana transportasi saban hari menuju tempat kerja. Memang, pabrikan telah merancang produknya irit bahan bakar. Namun, seiring dengan usia sepeda motor kemampuannya untuk berhemat bahan bakar pun menurun. Lantas apa saja yang harus dilakukan bila hal itu terjadi? Ada beberapa hal yang harus diperhatikan, yaitu gaya berkendara dan melakukan pembenahan di sektor mesin dan beberapa komponen pendukung.
Berikut langkah yang harus dilakukan menurut Ujang:
1. Meningkatkan kompresi mesin Satu hal yang patut diingat semakin tinggi kompresi mesin maka, pembakaran bahan bakar di ruang bakar mesin makin sempurna. Bila hal itu terjadi maka jumlah bahan bakar yang dibutuhkan juga semakin sedikit. Tetapi ini tidak berarti harus memangkas head piston silinder, tetapi cukup mengurangi ketebalan packing atau menggunakan piston dengan dome tinggi,รข€� kata Ujang.
2. Atur klep Langkah lain yang tak penting adalah mengatur posisi klep. Satu hal yang harus diingat, jangan sampai posisi klep terlalu longgar atau terlalu rapat. Sebab bila hal itu terjadi akan mengakibatkan tenaga motor loyo. Cara untuk mengukur posisi klep yang pas adalah dengan menarik gas bila dengan sedikit tarikan tenaga sudah cukup terasa berarti posisi klep sudah pas. Dengan posisi seperti itu, maka asupan bahan bakar yang dibutuhkan juga tidak terlalu banyak. Karena setiap kali kita menarik gas kuat-kuat agar motor melesat, saat itu pula kucuran bahan bakar juga banyak, terang Ujang.
3. Servis karburator atau injektor Servis yang dimaksud tidak sekadar membersihkan spuyer atau saluran bensin dari kotoran. Perlu juga mengatur ulang posisi pelampung serta sekrup udara. Hal ini penting dilakukan, pasalnya karburator merupakan peranti untuk memasok bahan bakar ke ruang bakar mesin. Bila posisi pelampung tidak tepat, atau karburator kotor maka pasokan juga tersendat. Saban kali kita menarik gas dalam-dalam agar motor tidak tersendat, saat itu pula asupan bahan bakar yang disedot ruang bakar juga semakin besar. Begitu pula bila motor telah menggunakan peranti injektor yang disemprotkan ke ruang bakar. Atur atau setel ulang pompa bahan bakar, bersihkan peranti itu. Semakin lancar semprotan bahan bakar maka semakin irit pula konsumsi bahan bakar, tandas Ujang. Tak hanya itu. Ketepatan asupan bahan bakar juga menjadikan pembakaran di mesin makin sempurna. Dengan sempurnanya pembakaran, tenaga yang dihasilkan juga makin sempurna. Ihwal besaran tenaga itu bervariasi.
4. Ganti atau bersihkan busi Seperti diketahui, busi merupakan peranti untuk memantik api atau memercikkan api yang dibutuhkan dalam proses pembakaran. Bila percikan api tak sempurna atau busi gagal memercikkan api dengan baik, akan terjadi gagal bakar. Setiap kali percikan terjadi dan gagal bakar, saat itulah banyak bahan bakar yang terbakar percuma. Walhasil, jumlah bahan bakar yang dikonsumsi pun lebih besar. Lantaran itulah, sebaiknya membersihkan busi secara rutin dan mengatur kerapatan antara sumbu busi dengan kepala busi (yang ada di bagian pangkal busi). Bila busi sudah tak layak sebaiknya diganti, lebih baik mengeluarkan biaya sekali ketimbang boros bahan bakar setiap hari.
5. Cermati posisi kanvas rem Tanpa disadari dan diketahui pemilik motor, mekanik dengan tanpa sengaja memasang kanvas rem yang terlalu rapat dengan sepatu rem. Akibatnya, di antara kedua benda itu seolah menempel atau menjadikan motor dalam posisi mengerem. Akibat posisi seperti itu, maka tenaga yang dibutuhkan motor untuk melaju juga semakin besar. Pasalnya, motor dalam posisi direm, tetapi pengendara menarik tuas gas dengan keras. Walhasil, pasokan bahan bakar yang dibutuhkan mesin juga makin banyak, motor pun menjadi boros.
6. Ubah gaya berkendara Tanpa disadari para pengendara motor kerap menggeber motornya dalam kecepatan tinggi lalu tiba-tiba mengerem alias berkendara dalam kecepatan tidak konstan. Tahukah Anda bahwa menggeber motor kemudian mengerem dan langsung tancap gas menjadikan asupan bahan bakar juga makin besar? Begitu pula dengan kebiasaan menarik tuas gas berulang-ulang dengan keras (bahasa awamnya blayer). Hal itu perlu dihindari, pasalnya setiap kali Anda menarik gas, saat itu pula asupan bahan bakar ke ruang bakar juga bertambah besar. Cara salah lainnya yang perlu dihindari adalah sering main selip kopling, tandas Ujang. Lakukan tarikan gas secara perlahan dan konstan saat ingin meningkatkan akselerasi motor,. Posisikan persneling di posisi yang tepat sesuai dengan kecepatan dan putaran mesin saat motor melaju. Selain itu hindari pemakaian aksesori yang berbobot berat dan tidak perlu atau tidak memiliki fungsi penting. Karena, semakin berat beban motor maka tenaga yang dibutuhkan motor untuk melaju juga semakin besar. Makin besar tenaga yang dibutuhkan berarti, semakin besar pula bahan bakar yang dikonsumsi.
Read More...

1 komentar


baru aja nonggol GOSIP new megapro injeksi, sekarang putar haluan ke hal laain dulu ya,,,..
tag seperti dulur dulur blogger n dulur dulur koboys yang sudah beruntungtelah “menikmati” new honda vario 125, ane lihat aja cuma di wesite aja
maka dari itu, ane kepikiran pnegen lihat wujud aslinya, makanya ane meluncur dengan megison ke dealer honda sekalian jalan jalan menyegarkan mata mana tahu ada cewek yang lewat ( malah bahas cew lagi, hmmm )
setelah mampir ke dealer buat bertanya akan sesuatu, ane pun tersejut ( lebay mode on ), melihat sebuah penampakan matic honda dengan angka 125 besarnya, yang tak lain dan tag bukan VARIO 125, tapi koq aneh ya,,motor baru koq dah nongol di ahass?
selidik punya sedilik, ternyata eh ternyato, ada satu honda vario 125 yang salah prosedur pemindahan dari truk menjuju gudang milik dealernya, maka dari itu spakbor belakangnya pecah n rompal setengah, check this pics
pertamax7.wordpress.com 052 (Medium)
tapi koq anehnya CVT ikut dibongkar, knalpot ikuut dicopot, eh dijawab sederhana oleh mekanik “ SEKALIAN BELAJAR buat si vario 125 “,, xixix, logis logis, sekali dayung, 2-3 motor terpelajari…hmm
eh, terlihat swing arm alias lengan ayun alias capit urang ( boso ngendi ki ), mirip punya xeon,  skywave, hayate dll, yang menjadi oerhatian karena rada dibenci tukang tambal ban karena kerumitanya melepas ban belakang untuk ditambal ( kata lek gora )
tag hanya cvt yang di obrak abrik, bagian headlamp si vario tag luput dari obeng mekanik, ane lihat mekanisme kunci kontak dan pembuka jog
tag lupa sebuah kotak besi ( tepatnya alumuniam ) yang aneh, bersirip sirip dan besar, lebar, berkabel banyak, ini KIPROK ( rectifier ) atau ECU atau malah gabungan keduanya ya????lupatanya.com
pertamax7.wordpress.com 051 (Medium)
^ koq bodynya kelihatan begitu tifis nan kelihatan begitu EMBER beud
pertamax7.wordpress.com 048 (Medium)
tag lupa ane cek body vario 125 ini, pancen tifis dibanding gen sebelumnya,,ada apakah ini?? ngejar murah kah????
semoga dengan tifisnya ini tidak menjadikan daya kekuatanya melemah,,,nggak gampang pecah, kan dah difikirken sebelum produksi masal
kalau pun pecah,,,honda harus segera memperbaiki nih body,,,,,,,,,,its over TIFISSS
n yang terakhir, ane tanya lagi ke mekaniknya perihal lemotnya nih vario di putaran bawah, beliau menjawab dengan teori, katanya sih, dikarenakan nih vario 125 memakai pulley yang gede, jadi angkatan awalnya lemah, namun beringas di putaran atas,,,benarkah??
semoga ahli mesin menjawab,,,,,ane baru belajar naik motor n coba cobamaenan listrik,,,,
Read More...

7 komentar


Cara Atasi honda Vario CW Yang mendadak Mati-Bagi Anda pemilik sepeda motor matik vario pernahkah secara mendadak mati di jalan tanpa tahu sebabnya?
Saya akan mencoba berbagi pengalaman sedikit permasalahan menggunakan motor vario yang pernah mengalami berhenti mendadak di perjalanan. Semoga berguna.
Waktu mau mengantar istri belanja mendadak habis melaju dari belokan perumahan pada kecepatan kurang lebih 40km/j tiba-tiba motor mati. Wah repot nih padahal motor belum ada seminggu barusan di service. Distater tdk bisa,diengkol jg tdk bisa. Akhirnya didorong deh sampai rumah untung jaraknya baru sekitar 150 meter, dorongnya sih tdk masalah diomeli istrinya yang bikin gerah hehehe. . maklum belanja batal..

Sampai rumah aku coba bongkar busi, ternyata kondisi masih baik tidak ada indikasi basah oli atau gosong. Dah nyerah dech maklum belum lama pegang motor matik, sebenarnya pengen dibawa ke bengkel karena masih garansi tp repot bawanya karena jaraknya lebih dari 2 km.

Kehabisan ide untuk mengatasi Vario yang mendadak mati ini, iseng saja aku telp teman yang punya vario barangkali pernah punya pengalaman yang sama. Kebetulan sekali ternyata temanku pernah punya pengalaman yang sama. Nah sedikit lega nih, terus dia kasih tahu goyang-goyang atau kocak-kocak saja motornya karena kemungkin an pelampung karburatornya tersendat atau macet.

Tanpa pikir panjang langsung aku coba saja meng goyang goyang motor ke kanan dan ke kiri ke atas dan ke bawah beberapa saat sambil berdoa dalam hati semoga bisa normal kembali. Setelah itu aku coba starter pakai engkol.. ya puji Tuhan ternyata motor bisa hidup..wah seneng rasanya motor ndak harus dibawa kebengkel dah bisa hidup.

Setelah kejadian itu aku coba tanyakan lewat beberapa teman yang tahu tentang seluk beluk mesin motor matik kemungkinan penyebabnya adalah posisi pelampung pada karburator pemasangannya kurang tepat sehingga pasokan bahan bakar tersendat atau macet. Pemecahan permasalahan dengan menggoyang-goyang motor tadi adalah salah satu cara yang sebenarnya bersifat spekulatif.

Namun demikian ternyata triks tadi berhasil mengatasi permasalahan pada motor vario saya dan juga teman saya yang juga punya pengalaman yang sama. Sejak saat itu vario saya juga ndak pernah bermasalah macet lagi.

Ok, semoga pengalaman kecil ini berguna untuk pembaca yang barangkali punya permasalahan yang sama..
Read More...

Blogger Tricks

Copyright © 2012 Dunia Matic | Guilty Crown Theme | Designed by Johanes DJ